Aku takut...
Aku takut jika yang kulakukan selama ini ternyata salah niat.
Aku takut jika yang kulakukan selama ini bukan karena Allah swt...
Entah harus berbincang kemana perihal ini...
Akhir-akhir ini yang kian terasa semakin menjadi...
Hanya mampu mengadu kepada-Mu, Ya Rabb
Mengadu kepadamu akan keresahan hati yang begitu takut akan salah niat
Berulang kali diri ini memohon ampun kepadamu, takut apabila salah niat
Berulang kali pula diri ini mencoba meluruskan niat agar tak salah
Tapi berulang kali jua diri ini dilanda kegalauan yang acap kali menghampiri
Ada apa dengan hati ini, Ya Rabb?
Wahai Dzat Yang Maha Membolakbalikkan Hati...
Diri ini berserah kepada-Mu
Diri ini memohon pertolongan-Mu
Diri ini memohon petunjuk-Mu
Berserah diri akan semua yang telah kau tuliskan
Memohon pertolongan agar diri ini dihindarkan dari keburukan
Memohon petunjuk akan resah yang sedang dirasakan
Takut jua jika akhirnya lagi-lagi hati ini merasa kecewa yang mendalam...
Tak mampu bersaing di antara bintang-bintang...
Harap yang selama ini hanyalah sebuah imajinasi belaka...
Namun, jika memang semua ini adalah ujian dari-Mu, aku rela dan ikhlas menerimanya...
Bantu aku Ya Rabb, untuk meluruskan niatku dan meneguhkan hati ini...
Dan izinkan aku untuk menjauh...
Komentar
Posting Komentar